SELAMAT DATANG DI WEBSITE DS.KIYONTEN KEC.KASREMAN KAB.NGAWI <<<< BANGKIT DAN BERSATU, PEMUDA INDONESIA ! <<<< SELAMAT HARI SUMPAH PEMUDA !

Artikel

Ketua RT dan RW Menjadi Sasaran Sosialisasi Oleh PPS dan Sekretariat PPS Desa Kiyonten

26 Juni 2023 15:25:25  SUPARNO  3.299 Kali Dibaca  Berita Desa

kiyonten.desa.id - Dalam rangka berbagi informasi terkini seputar kepemiluan tahun 2024, PPS dan Sekretariat PPS Desa Kiyonten adakan sosialisasi pemilu kepada Ketua RT dan RW se-Desa Kiyonten bertempat di Pendopo Kantor Desa Kiyonten pada Senin (26/06/2023).

Sesuai dengan Peraturan KPU Nomor 8 Tahun 2022, tugas dan kewajiban Panitia Pemungutan Suara (PPS) selain melaksanakan semua tahapan penyelenggaraan Pemilu ditingkat desa, juga memiliki kewajiban untuk melaksanakan sosialisasi seputar informasi pemilu tahun 2024.

Sosialisasi Pendidikan Pemilih adalah proses penyampaian Informasi Pemilu atau Pemilihan kepada pemilih untuk meningkatkan pengetahuan, pemahaman, dan kesadaran pemilih tentang pemilu dan/atau pemilihan secara berkelanjutan. Melalui sosialisasi pendidikan pemilih yang massif diharapkan masyarakat mampu untuk meningkatkan pemahaman, keterampilan, dan perilaku sebagai pemilih terkait hak, kewajiban, dan peran dalam penyelenggaraan Pemilu dan Pemilihan.

Pentingnya sosialisasi juga disampaikan oleh Sudarsono yang kini menjabat sebagai Komisioner KPU Kabupaten Ngawi. Melalui zoom meeting beberapa waktu yang lalu, Sudarsono menyampaikan bahwa untuk meningkatkan tingkat partisipasi masyarakat pada Pemilu tahun 2024, PPS juga memiliki tugas sosialisasi diwilayah kerjanya masing-masing. Selain sosialisai dilakukan dengan bertatap muka, PPS juga harus memiliki media sosial untuk membagikan informasi seputar tahapan dan kegiatan kepemiluan yang akan maupun telah dilaksanakan.

Kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan mulai pukul 10.00 WIB ini, PPS bersama Sekretariat PPS Desa Kiyonten menyampaikan informai terkini pemilu tahun 2024. Suseno yang merupakan salah satu anggota PPS Desa Kiyonten menyampaikan mengenai ditetapkannya Daftar Pemilih Tetap (DPT) di tingkat kabupaten Ngawi, selain itu Suseno juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua RT & RW beserta masyarakat yang telah membantu serta bersikap kooperatif dalam pemutakhiran data pemilih sehingga DPT telah berhasil ditetapkan oleh KPU Kabupaten Ngawi pada Rabu (21/06/2023).

Selanjutnya materi sosialisai disampaikan oleh Suparno dan rekan-rekan yang lainnya. Materi sosialisasi yang disampaikan cukup beragam, yang tidak pernah lupa untuk disampaikan ialah mengenai hari pelaksanan Pemilu serentak tahun 2024, yaitu pada hari Rabu, 14 Februari 2024. Selain itu, PPS dan Sekretariat juga menyampaikan mengenai nomor urut partai politik peserta pemilu tahun 2024, Daerah Pemilihan (Dapil) untuk DPRD Kab.Ngawi, jumlah bakal calon anggota DPRD Kab.Ngawi yang telah mendaftar beserta alokasi jumlah kursi yang akan diperebutkan, menginformasikan mengenai cek data pemilih melalui Cekdptonline.kpu.go.id dll.

Selain materi sosialisasi yang disampaikan, PPS dan Sekretariat PPS Desa Kiyonten juga mengajak kepada yang hadir untuk mengikuti media sosial PPS Desa Kiyonten yang akan terus berbagi mengenai informasi menuju Pemilu serentak tahun 2024.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Aparatur Desa

Back Next

 Statistik

 Arsip Artikel

 Media Sosial

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jl. Raya Legokulon - Kiyonten KM 4,5
Desa : Kiyonten
Kecamatan : Kasreman
Kabupaten : Ngawi
Kodepos : 63281
Telepon :
Email : desakiyonten@gmail.com

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:735
    Kemarin:4.054
    Total Pengunjung:241.741
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.144.45.187
    Browser:Mozilla 5.0